Manfaat masker wajah yang wajib kamu ketahui

 DuniaMaya- Masker wajah mungkin adalah salah satu produk skincare favorit anda. Pasalnya menggunakan masker wajah menjanjikan kulit lebih mulus, bersih, bercahaya, serta bersih.

Saat ini mulai banyak penjualan masker wajah yang beredar bebas di pasaran, baik itu brand lokal maupun brand luar negeri. Masker wajah sendiri ada yang berbahan organik ada yang berbahan kimia.

Namun, apakah aman penggunaan masker wajah? Untuk mengetahui penjelasannya, simak ulasan berikut ini

Dampak penggunaan masker wajah

Masker wajah memiliki segudang manfaat untuk mengatasi berbagai masalah kulit, baik itu kuliy kering, kulit kemerahan, bahkan jerawat dan bekas jerawatnya pun mampu dengan mudah di hilangkan.

Baca juga: Apakah diabetes bisa disembuhkan? Ini penjelasannya

Tidak hanya itu, masih banyak manfaat masker lainnya yang wajib kamu ketahui seperti melembabkan kulit, mengecilkan pori-pori, mengangkat kotoran, baik itu debu, minyak, maupun bekas makeup.

Melihat segi manfaat nya, apakah aman jika masker wajah digunakan setiap hari dalam jangka waktu lama?

Menurut dokter kecantikan  Kardiana Purnama Dewi, fungsi penggunaan masker wajah adalah menambah kadar air dan membersihkan kulit wajah dari segala jenis kotoran dan minyak.

Namun faktanya, jika terlalu lama menggunakan masker wajah maka yang terjadi adalah kulit wajah akan kering dan membuat kulit wajah tidak memiliki kemampuan untuk menyerap kadar air.

Jika anda secara rutin setiap hari menggunakan masker wajah, maka minyak yang ada di kulit anda akan menghilangkan. Bahkan, masker wajah yang digunakan terlalu sering pun dapat menghilangkan minyak alami wajah anda.

Penggunaan masker wajah yang terlalu sering tidak akan membuat kulit anda menjadi lembut. Untuk anda yang berfikiran menggunakan masker wajah setiap hari dan lama untuk membuat kulit anda menjadi lembut adalah hal yang salah. Ubah pola pikir anda demi kesehatan anda.

Baca juga: Cara menghilangkan nyeri haid alami tanpa obat

Pada dasarnya pengguaan masker wajah tergantung jenis kulit dan fungsi masker tersebut. Kita ambil contoh bahwa anda memiliki kulit yang cenderung berminyak dalam area T-zone dan cenderung kering di bagian pipi.

Masalah kombinasi ini dapat di atasi dengan masker tanah liat, masker lembaran, dan masker malam. Namun, jangan gunakan masker tersebut secara rutin setiap hari ya, tetap ikuti anjuran penggunaan setiap produk untuk memperoleh hasil maksimal.

Waktu terbaik untuk menggunakan masker wajah. Yuk dicatat!

Masker wajah tidak dapat semena-mena anda gunakan setiap hari dan dengan waktu yang lama. Masker wajah paling tidak mulai 1 hingga 2 kali dalam seminggu dengan durasi penggunaan 20 menit. Hal ini berfungsi agar kulit anda memiliki waktu untuk bernafas, hal ini juga berguna untuk menjaga keseimbangan minyak dikulit agar tidak terlalu banyak dan tidak kering.

Sebelum menggunakan masker, biasakan membaca kandungan dan fungsi masker tersebut yang terletak di kemasan. Hal ini agar anda tidak salah menggunakan masker. Saat ini banyak masker yang memiliki kandungan alkohol, jika anda menemukan masker yang ingin anda gunakan mengandung alkohol, sebaiknya segera tinggalkan produk tersebut.

Kenapa tidak boleh menggunakan masker yang memiliki kandungan Alkohol? Hal ini dikarenakan Alkohol akan membuat kulit wajah menjadi kering. Jika anda menggunakan masker yang mengandung alkohol, hal yang paling mungkin terjadi adalah kulit anda akan memproduksi minyak dan kering secara bersamaan.

For You : Ingin tubuh ideal tapi tidak tahan diet dan olahraga? Begini caranya

Walaupun anda ingin mengikuti trend saat ini dan ingin memiliki kulit wajah yang sehat, bersih, serta lembab layaknya idola anda, alangkah baiknya jangan gunakan masker wajah setiap hari. Karena rutinitas Anda dan idola anda berbeda. Jika anda menggunakan masker wajah dengan rutin dan tanpa jeda waktu yang pas maka efek baik yang idola anda terima kemungkinan besar tidak akan berpengaruh bagi anda.

Cukup gunakan masker wajah 1 hingga 2 kali seminggu dibarengi dengan konsumsi air putih yang banyak dan tidur yang cukup. Dengan begitu, anda dapat memiliki kulit wajah bersinar cerah setiap hari.

Perbedaan masker organik dan non-organik

Perbedaan masker organik dan non-organik terletak pada bahan-bahan yang digunakan nya. Masker organik dibuat dari 100% bahan alami, sedangkan non-organik sebaliknya.

Masker organik pun sangat disarankan untuk anda yang pecinta masker. Hal ini didasarkan oleh 3 manfaat penggunaan masker berikut ini:

  • Masker dengan bahan kimia berdampak buruk jika digunakan dalam jangka panjang.
  • Harga masker organik cenderung mahal, namun kualitas dan manfaat nya cenderung lebih baik.
  • Tidak merusak kulit dan pastinya BPOM RI.

Masker organik memang banyak sekali macamnya, tetapi masker yang menurut saya terbaik hingga saat ini adalah masker Peel Of Mask by Lea Gloria. Saya menganggap masker tersebut terbaik berdasarkan survey yang telah saya lakukan dari berbagai sumber. Selain cocok untuk segala jenis kulit, masker ini pun memiliki berjuta khasiat sesuai variannya.

Untuk pemesanan masker organik Peel Of Mask bisa melalui Tokopedia dengan klik disini.

Masker yang saya rekomendasikan sudah bersertifikasi BPOM RI dan memiliki kode produksi serta expired produk yang berubah berdasarkan pembuatan produk, harganya pun sangat terjangkau. Yuk segera order sebelum kehabisan!.

Take care of your health and your family, if you don't take care of it, who will? 
Hopefully useful, See you in the next article

Semoga sedikit informasi ini bermanfaat ya bagi kita semua. 

Untuk kritik dan saran harap lampirkan di komentar atau bisa hubungi saya melalui email  : adhari1712@gmail.comInstagram:@adhriirwn_ , atau facebook: Adhari Irawan.

Selalu jaga kesehatan kalian dan keluarga, semoga artikel ini bermanfaat. Ikuti terus blog ini agar mendapat info kesehatan lainnya. Terimakasih.


Referensi:
1. ttmask.com.sg
2. Mybest.id
3. Spoonuniversity.com